Jumat, Oktober 30, 2009

BERITA DUKA

Telah meninggal dunia dengan tenang Ibu SRI PUJI RAHAYU S.Pd, guru MATEMATIKA, SMP 6 SEMARANG, Pada hari Selasa Sore Pk 16.00 wib di rumah sakit,
Beliau sudah cukup lama menderita sakit ( KANKER PAYUDARA ).
Namun semangat beliau sungguh luar biasa, sebelum beliau naik haji setahun yang lalu, beliau telah di vonis mempunyai kanker ganas dengan stadium 4, untuk para awam stadium 4 adalah Stadium yang sangat menakutkan, namun beliau dengan telaten menyembukan dengan cara tradisionl dan mencari jalan alternatif, hingga dengan segala kekuatan beliau tetap mengajar, meski ditengah jalan merasa kelelahan. Kami teman - teman guru sering juga sharing, namun pada hal ini beliau cukup tertutup dengan maksud agar teman2 tidak teralu merisaukannya.

Beliau juga pernah bercerita ingin sekali segera naik haji, siapa tahu sepulang dari haji dapat keajaiban untuk sembuh.... Sepulang haji beliau tampak segar dan penuh semangat, mungkin itu waktu yang diberikan Alloh untuk beliau kurang lebih setahun yang lalu, dan pada akhirnya 3-4 bulan yang lalu , Ibu Puji harus menjalani OPERASI dan KEMO, hingga ajal menghampirinya... Selamat jalan Ibu, mungkin banyak hal yang pernah kita lalui bersama.. semoga semua kebaikan yang ada akan terukir indah dan menjadi kenangan yg manis ... Selamat Jalan Ibu ... Semoga engkau mendapatkan tempat yang layak disisiNya Amiiin.....

KANTIN JUJUR

Dalam rangka memberantas korupsi, dan mendidik para siswa untk bersikap dan bertingkah laku yang jujur, serta dengan penuh kesadaran melakukan sesuatu hanya karena Alloh yang maha melihat, dan maha mengetahui segala apa dan bagaimana yang kita lakukan, Maka kami para guru mencoba membuat solusi yang terbaik, maka diadakaannya :"KANTIN JUJUR"

KANTIN JUJUR , di buat diletakkan pada posisi yang agak sepi, disana kantin dibuka, dan di sediakan berbagai alat tulis juga disediakan makanan ringan, diatas estlase di sediakan stoples untuk menaruh dan mengambil kembalian UANG, Stoples transparan dimaksudkan agara para siswa bisa melihart dengan jelas, agar proses jual beli ini mudah , maka semua harga barang senilai Rp 1000 , dimaksudkan agar tidak terjadi kesulitan dalam bertransaksi

Oke .. siswa - siswi ku semoga dengan kantin jujur ini, mampu menjadi kalian para generasi penerus bangsa untuk dapat melakukan hal hal yang benar dimulai sejak dini .. agar kelak bila kalian semua menjadi Pejabat, menjadi Pegawai atau apapun MENTAL dan PERILAKU KALIAN, dapat menjadi yang terbaik dan menajdi suri tauladan bagi orang lain ,... amin,.. Jaya SMP 6, Banggalah sebagai warga Indonesia yang Baik,...............

PERINGKAT DAN 10 BESAR

Pada tahun ajaran 2009-2010, SMP6 Semarang mendapatkan peringkat ke 7 dari seluruh SMP se- kota Semarang,

ALAMAT GURU & KARYAWAN SMP 6 SMG

THE BEST TEN